Sunday, December 18, 2016

Pengurus Baru, Amanah BAru


Minggu, 27 November 2016 yang lalu 52 Mahasiswa Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya(FPSB) telah resmi dilantik oleh Dewan Perwakilan Mahasiswa Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya (DPM FPSB) sebagai Funsionaris Lembaga Eksekutif Mahasiswa Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya (LEM FPSB) untuk periode 2016-2017. Pelantikan LEM FPSB ini telah dihadiri oleh berbagai perwakilan mahasiswa/i FPSB maupun perwakilan dari Lembaga Eksekutif Mahasiswa Fakultas lainnya.

Setelah resmi dilantik di Auditorium Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya, Akmal Maulana Lutfi Ridho Sanggusti, selaku Ketua LEM FPSB menyampaikan visi untuk LEM FPSB kedepannya, yaitu: “Optimalisasi Fungsi Lembaga Eksekutif Mahasiswa Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya Universitas Islam Indonesia sebagai upaya membentuk karakter mahasiswa progresif dan insan ulil albab, yang mampu bersinergi dengan seluruh mahasiswa dan masyarakat”.

          Acara tersebut berlangsung dengan sukses, semua fungsionaris yang telah mengucap janji tersebut terlihat telah siap untuk memegang amanah yang akan mereka genggam. Lembaga Eksekutif Mahasiswa Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya selain sebagai eksekutor untuk program kerja, LEM juga memiliki nilai “Eksekutif” yang dimana merepresentasikan kerja professionalitas sebagai seorang fungsionaris. Harapanya LEM FPSB saat ini dapat mewadahi inspirasi dan kreatifitas mahasiswa di FPSB.


-Staff JARMEDIN

0 comments:

Post a Comment

Contact

Talk to us

Untuk Informasi lebih lanjut mengenai Lembaga Eksekutif Mahasiswa Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya bisa Mengunjungi Alamat kami dan Media Sosial Dibawah ini

Address:

Kantor Bersama LEM FPSB UII,Kampus Terpadu Universitas Islam Indonesia, Jl.Kaliurang KM 14.5 Sleman Yogyakarta

Work Time:

Daily Opened,8am-5pm

Phone:

081915339444 / id Line : @vgy4010w

LEM FPSB UII. Powered by Blogger.